Seminar Internet of Things dan Bisnis Online – Pada 19 Maret 2016 NF Computer menyelenggarakan Seminar IT Series ke-2 dengan tema “Internet of Things” atau IoT dan Bisnis Online. Seminar IT Series dibuat sebagai sarana berbagi informasi terkait perkembangan IT. Acara yang berlangsung di Graha NF Computer Kampus B Depok itu dihadiri oleh mahasiswa UHAMKA, Unindra, STT NF, dan profesional atau pebisnis, serta praktisi IT.
Praktisi sistem embeded Bapak Lukman Rosyidi, M.T., M.M. menjadi nara sumber sesi pertama IoT dengan topik presentasi “Smart Home in your Smart Phone.” Apa itu IoT? IoT merupakan sebuah konsep yang bertujuan untuk memperluas manfaat dari konektivitas internet yang tersambung secara terus-menerus. Peralatan elektronik rumah tangga dan koleksi peralatan apa saja, termasuk benda hidup, semuanya dapat tersambung ke jaringan internet lokal dan global melalui sensor yang tertanam dan selalu aktif.
Pak Lukman mengenalkan empat megatrend teknologi terkait IT, yakni Mobile Device, Cloud Computing, Internet of Thing, dan Big Data. Nara sumber yang juga dosen itu selanjutnya memaparkan peralatan yang disebut RFID sangat banyak manfaatnya buat kehidupan manusia seperti pada ternak, kesehatan dan lain-lain. Di bagian akhir Seminar Internet of Things dan Bisnis Online, Pak Lukman menampilkan penggunaan teknologi IT untuk memonitor rumah dari saat bagun tidur sampai ke tempat kerja. Semua peralatan bisa dikontrol dari jauh karena kemanjuan IT dan Internet.
Nara sumber sesi kedua Bapak Khoirul Umam, M.T. membawakan topik seputar pemanfaatan internet dan media sosial dengan judul “Rahasia Sukses Bisnis Online.” Pak Umam mengungkapkan bahwa berkembangnya internet dan perangkat mobile phone harus bisa digunakan untuk menambah penghasilan. Salah satunya adalah bagaimana kita bisa menjual barang-barang secara online. Pendiri usaha mikro UMKM yang bergerak dalam bisnis SEO itu memaparkan kiat sukses menjadi penjual online. ^YTN