Training MS Excel Adv. – Dalam rangka meningkatkan kompetensi para staf dalam menggunakan aplikasi perkantoran manajemen PT Palyja bekerja sama dengan NF COMPUTER menyelenggarakan pelatihan Excel Advanced pada 3-4 Agustus 2016 di gedung Training Center PT Palyja Jalan Penjernihan 1 No. 1, Tanah Abang, Jakarta.
PT Palyja mengikutsertakan 10 orang staf dengan berbagai latar belakang pendidikan dan unit kerja. Pengajar dari NF COMPUTER adalah Hafidz Atamim, S.Kom, yang memiliki sertifikat kompetensi di bidang aplikasi perkantoran.
Materi yang dipelajari selama dua hari penuh sebagai berikut:
- Conditional Formating
- Format Text
- Sruktur Kendali (Logika IF)
- Kombinasi Format Text dengan Logika IF
- Fungsi SpreadSheet (Vlookup dan Hlookup)
- Kombinasi Format Text, Logika IF dan SpreadSheet
- Fungsi Ampersand dan Concatenate
- Fungsi Tanggal dan Waktu
- Fungsi Validasi
- Analisis Data
- Statistik Database
- Pivot Table dan Pivot Chart
Pelatihan dibuka oleh Manajer Operasional dan perwakilan NF COMPUTER, Bapak Muhammad Idris, S.Kom, yang dilanjutkan dengan registrasi peserta dan pre-test. Poses belajar mengajar diakhiri dengan post-test yang hasilnya digunakan untuk mengukur keberhasilan pelatihan yang berlangsung selama 2 hari tersebut.
PT PALYJA adalah perusahaan kerjasama antara PT PAM Jaya milik pemerintah Indonesia dengan Lyonnaise grup perusahaan Suez asal Perancis. PT Palyja bergerak dalam bidang penyediaan dan pelayanan air bersih untuk masyarakat di wilayah barat DKI Jakarta. (HA)