NF Computer

debian-linux

Inilah Kelebihan Kekurangan dan Perintah Dasar Linux Debian – Debian merupakan sistem operasi yang berbasis kernel Linux. Debian ini termasuk salah satu sistem operasi Linux yang bebas dan bisa dipergunakan dengan mengguanakan lisensi GNU. Distro non komersial ini dihasilkan oleh para sukarelawan dari seluruh dunia yang saling bekerja sama lewat internet. Distro yang satu ini memiliki sejumlah kelebihan dan kekurangan, seperti di bawah ini:

Kelebihan:

  • Paket Debian dikenal dengan super-stabil yang artinya bukan merupakan paket ‘state of the art’.
  • Program Debian ini sudah teruji kestabilannya, sehingga tidak mudah hang meski telah menajalnkan program terus menerus dalam waktu yang lama.
  • Sistem pemeliharaan paketnya sangat canggih karena berbasis program “APT”.
  • Sistem ini hanya akan direboot pada saat mengganti kernel, mati listrik ataupun pergantian perangkat keras. Hal ini tentu berbeda dengan system operasi Windows yang pada saat update system pun harus direboot dulu.
  • Dihasilkan oleh para sukarelawan di seluruh dunia yang saling bekerjasama lewat internet, sehingga system ini disediakan secara gratis.
  • Free software, ini artinya Anda dapat mengambil ataupun menyalin source program Linux tanpa adanya biaya sepeserpun. Anda pun bisa memperbanyak, memodifikasi sampai menyebarluaskannya secara bebas.
  • Open Source, ini artinya semua listing program dari source code sistem operasi tersebut bisa dilihat dan juga dimodifikasi tanpa ada larangan dari siapapun.
  • Debian Linux adalah sistem operasi cross platform yang bisa dijalankan di hampir semua jenis/tipe komputer yang ada saat ini.

Kekurangan:

  • Siklus pengembangan distro ini sangat konservatif alias sangat lambat.
  • Para pengembang tidak mengenal istlah ‘dead line’. Hal ini membuat jangka waktu antar liris sampai bertahun-tahun.
  • Versi software yang digunakan Debian biasanya lebih tua dibandingkan dari yang sudah liris saat ini.
  • Akan sangat sulit memasukkan software versi terbaru ke dalam distronya, sebelum benar-benar sudah teruji dari sisi keamanan maupun kestabilannya.
  • Sulit dikonfigurasi saat menginstall untuk pertama kalinya.
  • Perlu repository yang besar (40-60GB)

Ada pun beberapa perintah dasar yang harus Anda kuasai dan ketahui sebelum menggunakan Debian, seperti di bawah ini:

  1. Su (Super User), merupakan perintah untuk masuk ke Super User.
  2. Is merupakan perintah untuk melihat isi file dari director aktif.
  3. Is-al merupakan perintah untuk melihat seluruh isi file pada direktori aktif termasuk melihat file hidden, kemudian ditampilkan dengan layar per layar.
  4. mkdir merupakan perintah untuk membuat directory baru.
  5. cd merupakan perintah untuk mengubah atau masuk direktori ke tujuan.
  6. cp merupakan perintah untuk menyalin suatu file.
  7. touch merupakan perintah untuk membuat suatu file.
  8. rm merupakan perintah untuk menghapus suatu file.
  9. mv merupakan perintah untuk mengubah suatu file.
  10. rmdir merupakan perintah untuk menghapus directory yang sudha kosong.
  11. rm –r merupakan (recursive remove) atau menghapus file, direktori dan subdirektorinya.
  12. ifconfig merupakan perintah untuk melihat ip address.
  13. exit merupakan perintah untuk keluar dari su atau super user maupun root.
  14. history merupakan perintah yang sudah dihentikan.
  15. man merupakan perintah yang digunakan untuk mengganti password root.
  16. clear merupakan perintah yang digunakan untuk membersihkan layar.
  17. free –m merupakan perintah untuk cek pemakaian memori ataupun ram server.
  18. nano merupakan perintah untuk mengedit suatu file.
  19. Ping merupakan perintah yang digunakan untuk mengecek koneksi internet.
  20. Halt merupakan perintah yang digunakan untuk merestart mesin.

Itulah sejumlah perintah dasar Debian yang harus Anda ketahui dan kuasai supaya lebih lancar dalam mengoperasikan debian. Semoga membantu.


Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi kami di:
Training Center – Kampus NF, Jl. Lenteng Agung Raya No. 20-21
Srengseng Sawah – Jagakarsa, Jakarta Selatan 12640
Tel. 021-7874223, 7874224
WA. 081296421595
Official website >> www.nurulfikri.com
registrasi kontak